Home » , , , » Manfaat Buah Kurma

Manfaat Buah Kurma

Buah kurma telah menjadi makanan pokok di Timur Tengah sejak ribuan tahun lalu. Tapi tahukah Anda, ternyata buah yang rasanya manis ini memiliki segudang manfaat bagi kesehatan, terutama bagi kaum hawa? Berikut adalah manfaat buah kurma ditinjau dari sudut pandang medis modern dan kaitannya dengan ibu yang sedang mengandung atau menyusui :

Serabut-serabut yang terdapat pada kurma kering (Tamr) sangat baik dalam menguatkan sel-sel usus sehingga melancarkan saluran kecing dan dapat menguatkan rahim terutama ketika melahirkan. Bahkan, penelitian pernah menyatakan bahwa kurma basah (ruthab) mempunyai pengaruh dalam mengontrol laju gerak rahim.

Allah SWT memerintahkan Maryam binti Imran untuk memakan buah kurma ketika akan melahirkan dikarenakan buah kurma memberikan rasa kenyang dan membantu gerakan kontraksi rahim bertambah teratur.

Buah kurma matang sangat kaya dengan unsur kalsium dan besi. Sementara itu kandungan gula yang terkandung dalam buah kurma sangat dibutuhkan oleh ibu hamil yang pada saat bersamaan membutuhkan banyak minuman dan makanan yang kaya akan unsur gula. Sedangkan unsur kalsium dan besi pada buah kurma sangat penting membantu pembentukan air susu ibu (ASI).

Kurma basah mencegah terjadinya pendarahan ketika melahirkan dan membantu mempercepat proses pengembalian posisi rahim seperti semula. Hormon oxytocine yang dikandung dalam buah kurma membantu wanita ataupun hewan betina melahirkan dan menyusui.
Memudahkan persalinan dan membantu keselamatan ibu dan bayi.
Buah kurma juga baik diberikan kepada anak-anak terutama untuk mencegah penyakit gondok. Sementara bagi orang yang lanjut usia, buah kurma dapat menenangkan sel saraf sehingga membantu membentuk kejiwaan yang lebih baik.
Buah kurma yang direbus dapat membantu saluran kencing.
Buah kurma Ajwah dapat digunakan sebagai alat Rukyah dan mencegah gangguan jin.
Buah kurma dapat membantu mencegah terjadinya stroke.
Kurma sangat dianjurkan dijadikan sebagai hidangan berbuka puasa karena kadar gula yang terkandung sangat dibutuhkan sekali oleh orang yang berpuasa. Berkurangnya glukosa (zat gula) dalam tubuh bisa menyebabkan penyempitan dada dan gangguan pada tulang. Sementara itu, kekurangan air dapat melemahkan dan mengurangi daya tahan tubuh.
Buah kurma kaya akan kalsium dan potassium yang berfungsi menetralisasi zat asam yang ada di dalam perut.
Kandungan Vitamin A dalam buah kurma cukup tinggi sehingga dapat menjaga kelembaban dan kejelian mata, menguatkan penglihatan, pertumbuhan tulang, kekebalan infeksi, dan kesehatan pada kulit.
Kurma adalah buah, makanan, obat, minuman, sekaligus gula-gula yang dapat Anda nikmati setiap hari.

Banyak bukan manfaat buah kurma? Oleh sebab itu, mulailah mengkonsumsi buah kurma tak hanya di Bulan Ramadhan, tapi juga sepanjang tahun demi kesehatan Anda.


Share this article :

1 comment:

Anonymous said...

Bagi yang membutuhkan kurma date crown klik aja

KLIK Jual Kurma date Crown

Atau langsung 0813-80-262524 (Ryan) SMS/WhatsApp/Telegram/Line

Post a Comment

PD

Popular Post

Followers

 
Support : Copyright © 2011. Duniaku Bukan Duniamu - All Rights Reserved
Template Modify and Proudly powered by Free Blog